Siri Menambah 3 Bahasa Terbaru
Siri akan semakin pintar 'bicara'. Fitur voice-assistant di iPhone 4S ini kabarnya akan menambah kemampuannya berbicara bahasa Jepang, China dan Rusia.
Mengutip informasi dari seorang engineer Apple, situs teknologi asal China DoNews melansir, saat ini Siri versi bahasa China, Jepang dan Rusia tengah dalam tahap uji coba dan siap dihadirkan bulan depan.
Jika benar, informasi ini mengonfirmasikan janji Apple sebelumnya untuk menghadirkan Siri yang mendukung bahasa China, Jepang, Rusia, Korea, Italia dan Spanyol pada 2012.
Sumber lain yang dikutip dari ZDNet, Jumat (10/2/2012) menyebutkan, Siri nantinya tak hanya mendukung bahasa China, tetapi juga informasi dan sistem navigasi lokal.
Seperti diketahui, hingga sekarang kemampuan bicara Siri baru sebatas bahasa Inggris, Prancis dan Jerman. Namun pengguna bahasa lain di luar tiga bahasa tersebut umumnya menggunakan Siri berbahasa Inggris. Terkadang, Siri versi Inggris pun bisa salah menangkap maksud si pembicara karena perbedaan dialek lokal.
Diposting pada : Sabtu, 11 Februari 12 - 10:03 WIB
Dalam Kategori : SOFTWARE
Dibaca sebanyak : 1598 Kali
Rating : 1 Bagus, 0 Jelek
Tidak ada komentar pada blog ini...
Anda harus Login terlebih dahulu untuk mengirim komentar
Facebook Feedback